Jayapura, Papua Terbit, – PT PLN Nusa Daya Unit Pelaksana Papua terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan dan kesehatan kerja (K3) yang kuat dan berkelanjutan. Komitmen ini diwujudkan melalui rapat rutin Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3) yang digelar di Kantor Unit Layanan Pelanggan (ULP) Genyem, Distrik Nimboran, Kabupaten Jayapura, Papua.
Rapat yang berlangsung pada Kamis (17/4) ini menghadirkan berbagai pihak internal PLN, antara lain Assistant Manager K3, Pengawas K3 dari UP3 dan ULP, Koordinator Pelayanan Teknik UP3 dan ULP wilayah kerja Jayapura, Admin K3, serta koordinator-koordinator teknis terkait. Agenda utama dalam rapat ini adalah peningkatan kesadaran K3, evaluasi risiko kerja, dan penguatan budaya kerja aman di seluruh lini operasional.
Dalam pembahasan, disoroti pentingnya konsistensi inspeksi peralatan kerja, pemakaian Alat Pelindung Diri (APD), serta penerapan prosedur kerja aman di lapangan. Selain itu, isu kesehatan pegawai juga menjadi perhatian, khususnya terkait dukungan terhadap pelaksanaan Medical Check Up yang akan digelar dalam waktu dekat.
Assistant Manager K3L Unit Pelaksana Papua, Afdhal Kurnia Surakhman dalam sambutannya mengatakan, P2K3 juga menyoroti pentingnya peningkatan awareness terhadap HIV AIDS dan dalam waktu dekat, akan dilakukan sosialisasi pencegahan HIV AIDS sebagai langkah preventif untuk menekan laju pertumbuhan kasus dan meningkatkan pemahaman di lingkungan kerja.
“Mari bersama kita tingkatkan budaya K3 melalui kegiatan-kegiatan K3 yang terorganisir dan demi mewujudkan Zero Harm dan Zero Loss dalam bekerja,” tegas Afdhal
Dirinya juga menuturkan sebagai tindak lanjut dari rapat ini, P2K3 bersama manajemen akan mendorong pelaksanaan inspeksi manajemen dan pengawasan yang lebih masif. " Hasil rapat ini akan disosialisasikan secara langsung kepada petugas lapangan sebagai bentuk nyata komitmen untuk memperkuat budaya K3 dari atas hingga ke lapisan operasional terdepan." Jelasnya
Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda rutin bulanan P2K3 dan secara berkala, khususnya per triwulan, dilaporkan kepada Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Papua sebagai bagian dari tata kelola keselamatan dan kesehatan kerja yang profesional dan transparan.
Dengan semangat kolaboratif dan kesadaran kolektif, PT PLN Nusa Daya Unit Pelaksana Papua terus melangkah untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif bagi seluruh pegawainya(TFP)
0 Komentar